1. Mencari Tempat Usaha yang Paling Strategis
Para pengelolah usaha sangat berkepentingan dalam mencari tempat usaha yang strategis. Perusahaan yang akan didirikan sudah barang tertentu di tempat atau daerah para pelanggan yang sangat potensial. Tempat usaha harus berdekatan dengan tempat pemusatan para pembeli, agar dapat menjamin penyerahan yang mudah dan cepat. Pengambilan keputusan dalam mencari tempat usaha yang strategis dapat dipandang sebagai proses:
a). Mencari tempat usaha umum yang strategis dan
b). Mencari tempat usaha yang khas
Dengan perkataan lain tempat usaha yang strategis adalah tempat atau letak perusahaan melakukan aktivitas berikut pemasaranya,serta penjualan barang dagangan yang dapat memberikan keuntungan besar. Untuk mencari tempat usaha yang srtategis banyak kaitanya dengan badan usaha.
2. Memilih Tempat Usaha yang Paling Strategis
Memilih tempat usaha yang paling strategis akan menyangkut banyaknya pusat penjualan yang akan didirikan. Tempat usaha yang paling strategis dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya corak barang yang disediakan, pelayananya,penyerahan barangnya, dan kemudahan transortasinya.
a. Tempat Usaha yang diinginkan Perusahaan
Tempat usaha yang paling strategis dan yang paling diinginkan oleh perusahaan/tokoh,diantaranya sebagai berikut:
1) Letaknya strategis
2) Dekat dengan bahan-bahan baku
3) Dekat dengan pasar
4) Tenaga kerja mudah didapat
5) Biaya transportasi murah
6) Fasilitas pemerintah daerah mendukung dan menunjang
7) Fasilitas tenaga penggerak/energi mudah didapat
8) Keadaan ekonomi konsumen di daerah tersebut cukup baik
b. Tempat Usaha yang Diinginkan Konsumen/Pembeli
Tempat usaha yang paling strategis dan yang diinginkan pembeli, dalah sebagai berikut.
1) Adanya fasilitas parkir yang cukup luas
2) Fasilitas transportasi mudah dan lancar
0 komentar:
Posting Komentar